Tips Untuk Bekerja Di Ketinggian Dengan Aman

Utamakanlah Keselamatan ketika bekerja di ketinggian. Berhati-hatilah ketika bekerja di ketinggian di mana saja dan dalam ketinggian berapa pun, karena keadaan darurat selalu dapat terjadi. Menurut data, sebagian besar kecelakaan di tempat kerja terjadi karena para pekerja jatuh dari ketinggian yang dilakukan di bangunan tinggi, kegiatan konstruksi, perawatan gedung, menara dan tiang.

Para pekerja di lapangan dan pihak-pihak terkait yang berkepentingan harus mematuhi peraturan yang berlaku dimana saja mereka berada di seluruh dunia.

Bekerja di ketinggian adalah semua pekerjaan, kegiatan dan aktifitas yang dilakukan oleh tenaga kerja di:

  • Atas lantai kerja tetap dan lantai kerja sementara
  • Atas tanah
  • Perancah (Scaffolding): Struktur sementara (yang terbuat dari pipa, tabung logam, bambu dan lainnya) yang digunakan untuk menyangga manusia dan material dalam konstruksi, perbaikan gedung dan bangunan-bangunan besar lainnya
  • Alam (perairan dan laut)
  • Bidang yang miring
  • Bawah tanah
  • Bawah air
  • Menara
  • Gedung
  • Bangunan
  • Rumah
  • Dinding (yang harus dilakukan dengan tangga)
  • Tiang
  • Pohon

Keadaan darurat terjadi ketika para pekerja jatuh dan mereka akan terkena akibatnya, yaitu terluka dan meninggal dunia. Kelalaian seorang pekerja dapat menimbulkan kecelakaan bagi dirinya dan orang lain. Fasilitas, peralatan dan benda pun akan rusak.

Karena bekerja di ketinggian adalah pekerjaan yang sangat berbahaya, maka perusahaan harus memastikan bahwa:

  • Rencana untuk bekerja dan Rencana Keselamatan dan Keamanan telah dibuat agar pekerjaan dapat dilakukan dengan tepat dan dengan cara yang aman
  • Prosedur Kerja yang ideal bagi pekerja selama melakukan pekerjaan di ketinggian telah dibuat dan dilaksanakan
  • Teknik untuk mencegah kecelakaan telah dibuat dan dilaksanakan
  • Para pekerja memiliki pengetahuan tentang bahaya dan resiko
  • Para pekerja telah memiliki Izin Untuk Bekerja Di Ketinggian
  • Pekerjaan diawasi dengan ketat oleh Pengawas dan Penanggungjawab
  • Prosedur dan panduan untuk bekerja di ketinggian dilaksanakan (adanya kondisi ergonomi, jalur masuk dan jalur keluar yang memadai dan aman telah disediakan)
  • Para pekerja melakukan pekerjaan dengan aman
  • APD dan peralatan yang digunakan oleh pekerja harus sesuai dengan standar yang berlaku
  • APD dan peralatan yang akan digunakan dalam kondisi yang baik dan sudah diperiksa dan dirawat
  • Para pekerja telah menggunakan APD, Perangkat Pelindung Jatuh dan berbagai peralatan kerja lain yang dibutuhkan untuk meminimalkan terjadinya keadaan darurat
  • Lokasi untuk bekerja telah diperiksa dan Tanda Keselamatan telah dipasang
  • Tanda untuk memberitahu bahwa pekerjaan sedang dilakukan sudah dipasang
  • Tanda untuk memberitahukan adanya perbedaan jenis lokasi (Wilayah Yang Sangat Bahaya, Wilayah Penuh Kewaspadaan dan Wilayah Yang Aman) telah dipasang agar orang yang tidak berkepentingan dapat dicegah untuk masuk
  • Pekerjaan dilakukan di area dan fasilitas yang masih baik dan belum rusak
  • Tidak ada benda yang jatuh dan menyebabkan cedera dan kematian
  • Tidak ada material apapun yang menghalangi akses bekerja
  • Pekerjaan harus dihentikan ketika cuaca menjadi buruk
  • Benda yang beratnya berlebihan harus dinaik turunkan dengan menggunakan peralatan yang tepat
  • Setelah pekerjaan selesai, lokasi harus dalam keadaan bersih dan rapi

Para pekerja yang bekerja di ketinggian juga harus mengikuti Pelatihan Untuk Bekerja Di Ketinggian dan Kursus Kesiapsiagaan Tanggap Darurat yang tepat sehingga mereka memiliki pengetahuan tentang:

  • Cara untuk melindungi diri supaya tidak jatuh
  • Cara untuk menggunakan dan merawat peralatan
  • Cara untuk mengamankan pekerjaan dan tempat kerja
  • Cara untuk menangani keadaan darurat
  • Batasan berat barang yang boleh dibawa

Prosedur untuk bekerja di ketinggian yang baik adalah:

  • Pekerja harus sudah memiliki Ijin Untuk Bekerja
  • Pekerja harus sudah pernah mengikuti pelatihan yang tepat
  • Pekerja harus memiliki kemampuan untuk menggunakan peralatan
  • Pekerja harus memiliki kesadaran untuk bekerja dengan aman
  • Pekerja memiliki pengetahuan tentang bahaya dan resiko yang akan dihadapi
  • Pekerja melindungi diri dari jatuh
  • Pekerja menggunakan APD dan peralatan yang tepat
  • Pekerja dalam keadaan sehat dan fit
  • Pengawas mengawasi pekerja, pekerjaan dan lokasi kerja
  • Tempat Kerja diamankan
  • Tindakan yang tepat dilakukan ketika keadaan darurat terjadi

Bekerja di ketinggian memiliki resiko tinggi yang dapat menimbulkan terjadinya bahaya. Oleh karena itu, penggunaan Alat Pelindung Diri (APD) sangatlah penting untuk keselamatan dan untuk mengurangi resiko dan bahaya. APD yang harus digunakan oleh para pekerja adalah:

  • Sabuk
  • Tali
  • Helm
  • Sepatu
  • Kacamata
  • Sarung Tangan
  • Masker
  • Tangga
  • Pelindung telinga
  • Pelindung pernapasan

Perangkat Pencegah Jatuh yang dapat mencegah terjadinya kecelakaan:

  • Dinding
  • Tembok pembatas
  • Pagar pengaman
  • Pengaman lantai
  • Perangkat Penahan Jatuh

Ketika bekerja di ketinggian, 3 wilayah yang harus diwaspadai dan diawasi adalah:

  • Wilayah Berbahaya: Daerah untuk bekerja dan barang yang bergerak vertikal dan bergerak horizontal
  • Wilayah Waspada: Daerah antara Wilayah Berbahaya dan Wilayah yang Aman
  • Wilayah yang Aman: Daerah yang terhindar dari kemungkinan adanya orang yang jatuh dan benda yang jatuh

Beberapa hal yang harus diwaspadai ketika bekerja di ketinggian:

  • Mesin yang digunakan untuk mengebor, memotong, menempa, menjepit dan menekan dapat menimbulkan cedera atau kerusakan pada tubuh, seperti tersayat, terjepit, terpotong dan terkelupas
  • Energi listrik yang berguna namun juga berbahaya dapat mengakibatkan ledakan, kebakaran, sengatan listrik, dan kematian
  • Bahan-bahan kimia yang berbahaya dapat mengakibatkan keracunan, iritasi pada tubuh, polusi, dan pencemaran lingkungan
  • Adanya suara yang bising, kekuatan yang menekan dan bergetar, suhu yang panas dan dingin, dan radiasi dari bahan radioaktif dapat membuat pekerja tidak dapat mendengar instruksi, mengalami stres dan gangguan pada kesehatan
  • Lingkungan sekitar tempat bekerja yang tercemar dan mengalami kerusakan dapat membuat para pekerja sakit

Satu hal yang pasti adalah:

Apa pun keadaan darurat yang terjadi ketika Bekerja Di Ketinggian, dan ketika pekerja tidak memiliki kemampuan untuk menyelamatkan diri, maka para pekerja akan melakukan hal yang sangat membahayakan nyawa mereka, yaitu: Mereka akan melompat dan terjun ke bawah”.

Bekerja Di Ketinggian Dengan Aman Dengan Mengikuti Training Oleh Samson Tiara

Agar para pekerja dapat bekerja dengan aman di ketinggian, Samson Tiara memberikan Training yang tepat, yaitu: Training Fall Protection & Basic Rescue. Kursus selama 2 hari ini dilakukan di Samson Tiara Cilegon Training Center. Para peserta akan mendapatkan Sertifikat yang berlaku selama 3 tahun. Informasi lebih lanjut, silahkan membacanya di website kami: https://www.samson-tiara.co.id/Course/Fall-Protection-Basic-Rescue/

Samson Tiara juga menyediakan 2 kursus lainnya, yaitu:

  • High Angle Rescue
  • Working At Height

Fasilitas terbaik yang kami berikan di kursus kami:

  • Akomodasi
  • Transportasi
  • Buku Kerja
  • APD
  • Makan siang

Walaupun masa Pandemi COVID-19 telah mereda, namun Samson Tiara tetap memberlakukan peraturan yang sangat disiplin di Cilegon Training Center kami untuk menjaga kesehatan para instruktur, peserta, dan lainnya. Untuk mengikuti kursus kami, para peserta harus memiliki Laporan Kesehatan yang resmi.

Samson Tiara berdedikasi untuk meningkatkan Keselamatan semua pekerja dan semua orang, dan menyediakan berbagai Kursus Keselamatan yang diperlukan. Untuk mengetahui lebih lanjut tentang Kursus yang kami tawarkan dan berbagai hal yang dapat kami lakukan untuk meningkatkan Keselamatan Anda dimana saja Anda berada, mohon jangan ragu untuk menghubungi Samson Tiara Marketing Team melalui email di: marketing@survival-systems.com

Samson Tiara

The Garden Center #6-03,

Kawasan Komersial Cilandak,

Jl. Raya Cilandak KKO,

Jakarta 12560, Indonesia

Telepon: +62 21 780 1388

Faks: +62 21 780 1389

Catatan: Pemberian informasi mengenai keluhan terhadap kursus dan pelayanan kami dapat dikirimkan ke Samson Tiara Management: office@survival-systems.com

* PT. Samson Tiara adalah 1 dari 14 Penyedia Pelatihan Terakreditasi TEEX di dunia.

* PT. Samson Tiara adalah Penyedia Pelatihan Pertama di Indonesia yang Disetujui oleh OPITO dan Pemenang Penyelenggara Pelatihan OPITO pada tahun 2016.

#samsontiara #Firefighting #FireSafety #SafetyTraining #SurvivalTraining #safety #survival #training #education #oil #gas #emergency #offshore #onshore #rescue #digital #online #elearning #disaster #aid #security

Share
Astrid Amalia
Digital Marketing and Communications Coordinator at Samson Tiara
Astrid Amalia adalah Digital Marketing and Communications Coordinator di Samson Tiara.

Astrid Amalia memiliki keterampilan dalam Menulis, Media Sosial, Konten, dan Media Digital.

Di waktu luangnya, Astrid Amalia adalah Blogger, Guru Yoga, dan Terapis Craniosacral. Dia adalah Penulis Buku Yoga: "Tetap Sehat dengan Yoga".

Beberapa pekerjaan sebelumnya yang pernah dimiliki oleh Astrid Amalia adalah: Jurnalis, Analis, Peneliti, dan Konsultan.
Astrid Amalia on BloggerAstrid Amalia on EmailAstrid Amalia on FacebookAstrid Amalia on InstagramAstrid Amalia on LinkedinAstrid Amalia on WordpressAstrid Amalia on Youtube